Jumat, 18 Januari 2013

Beberapa Negara Maju dan Negara Berkembang[BAB1]


Untuk melihat tingkat kemakmuran suatu negara, dapat dilihat dari aspek
kependudukan dan ekonomi negara tersebut. Antara negara maju dan negara
berkembang terdapat keadaan yang bertolak belakang pada aspek kependudukan
dan aspek ekonomi.
Bandingkan data-data kependudukan dan ekonomi antara negara maju dan
negara berkembang di bawah ini!




Dari data-data di atas dapat kita bandingkan antara keadaan kependudukan
dan ekonomi negara maju dan negara berkembang. Misalnya pertumbuhan
penduduk Belanda 0,3 % per tahun, sedangkan India 1,4 % per tahun. Angka Harapan
hidup di Belanda 78,7 tahun, sedangkan di India 63,5 tahun. Angka kelahiran di
Belanda 1,7, sedangkan di India 2,9. Angka kematian bayi di Belanda 4,8, sedangkan
di India 61,6. Pendapatan per kapita di Belanda 36. 620 US$, sedangkan di India
720 US$. Dari data-data tersebut dapat disimpulkan bahwa kualitas hidup
penduduk di negara maju seperti Belanda jauh lebih baik daripada kualitas hidup
di negara berkembang seperti India.
Negara maju memiliki pendapatan perkapita relativ lebih tinggi daripada
negara berkembang. Implikasi dari pendapatan perkapita yang tinggi adalah
kemampuan untuk membeli bahan makanan yang lebih bergizi dan memadai.
Selain itu kemampuan membeli pelayanan kesehatan, obat-obatan pelayanan
pendidikan juga lebih baik daripada yang pendapatan perkapitanya rendah.

0 komentar:

Posting Komentar